SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI KALURAHAN NGESTIHARJO KAPANEWON WATES KABUPATEN KULON PROGO

Artikel

Pelatihan Membatik Teknik "Shibori" bagi Kelompok Difabel Desa Ngestiharjo

12 September 2023 11:50:13  Admin Kalurahan  863 Kali Dibaca  Berita Desa

Pemerintah Kalurahan Ngestiharjo menggelar pelatihan keterampilan kreatif bagi anggota Kelompok Difabel Desa (KDD) "Difasti" Kalurahan Ngestiharjo yaitu pelatihan membatik dengan teknik Shibori. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan teknik seni batik tradisional jepang ini sebagai alternatif pilihan selain teknik-teknik batik tradisional indonesia lainnya. "Dengan pelatihan ini diharapkan nantinya anggota KDD bisa mempunyai banyak pilihan teknik membatik ketika ingin menerapkannya menjadi sebuah pilihan dalam berwirausaha" demikian disampaikan H. Nurwidiyanto Lurah Ngestiharjo dalam sambutannya di acara pelatihan yang dilaksanakan pada hari Sabtu (9 September 2023) bertempat di Pendopo Balai Kalurahan Ngestiharjo.

"Peserta diperkenalkan dengan teknik dasar batik shibori yang dibuat dari kain mori putih yang sudah disiapkan sebelumnya. Kain dilipat menjadi panjang dan dilipat bolak-balik kecil berbentuk kotak , persegi panjang atau segitiga, sesuai selera dan rencana motifnya. Setelah dilipat kain diikat menggunakan karet dengan bentuk segi empat atau segi tiga sesuai pola yang diinginkan. ikatan kain dicelupkan dalam waterglass lalu dicelupkan ke larutan pewarna sampai meresap dan didiamkan sekitar 10 menit , setelah itu ikatan dibuka dan diangin-anginkan atau dijemur dengan posisi horizontal sampai kering" demikian disampaikan Ibu Endang selaku narasumber kegitan pelatihan ini.

Kegiatan pelatihan ini masuk dalam kegiatan bidang Pemberdayaan Masyarakat yang dibiayai oleh Anggaran Pendapatan dan Belanja Kalurahan Ngestiharjo tahun anggaran 2023 dengan sumber dana dari Dana Desa, pungkas Saodah, S,Pd.I Kamituwa Ngestiharjo.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Ngentak,Ngestiharjo,Wates, Kulon Progo
Kalurahan : NGESTIHARJO
Kapanewon : Wates
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55611
Telepon :
Email : pemdes.ngestiharjo@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:350
    Kemarin:264
    Total Pengunjung:294.737
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.139.69.138
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

05 Maret 2019 | 40.317 Kali
Pemerintah desa
05 Maret 2019 | 40.243 Kali
Profil
05 Maret 2019 | 40.233 Kali
Data Desa
05 Maret 2019 | 40.184 Kali
Profil Wilayah Desa
05 Maret 2019 | 40.142 Kali
Sejarah Desa
05 Juli 2019 | 40.141 Kali
Permohonan Informasi
22 Januari 2019 | 40.116 Kali
Visi Misi

Statistik SID