Pada hari Kamis (20/7/2023) bertempat di pendopo balai Kalurahan Ngestiharjo dilaksanakan kegiatan penyaluran BLT-DD triwulan ke-3 Tahun 2023 yaitu untuk bulan salur Juli, Agustus dan September.
Penyaluran dilakukan oleh Bumdesa "Binangun Artha Jaya" Kalurahan Ngestiharjo dimulai pada pukul 09.30 WIB sampai dengan pukul 11.00 WIB kepada 45 keluarga penerima manfaat (KPM) di wilayah kalurahan Ngestiharjo.
Sesuai dengan Peraturan Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 8 Tahun 2022 tentang prioritas penggunaan Dana Desa Tahun 2023 dan Peraturan Menteri Keuangan RI Nomor 201/PMK.07/2022 tentang Pengelolaan Dana Desa Tahun 2023 dimana alokasi Dana Desa wajib diberikan untuk program perlindungan sosial yaitu penyaluran BLT-DD sebesar 10 persen sampai dengan 25 persen dari total DD, maka berdasarkan hasil dari Musyawarah Kalurahan, untuk Kalurahan Ngestiharjo mengalokasikan 162 juta rupiah atau sekitar 17 persen dari total DD tahun 2023 demikian disampaikan H. Nurwidiyanto Lurah Ngestiharjo.