SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI KALURAHAN NGESTIHARJO KAPANEWON WATES KABUPATEN KULON PROGO

Artikel

PENCANANGAN GERAKAN TANAM BUAH OLEH PLH PANEWU WATES DI NGESTIHARJO

28 Desember 2021 15:39:53  Administrator  955 Kali Dibaca  Berita Desa

Wujud Komitmen Pemerintah Kabupaten Kulon Progo untuk mengembangkan komoditas buah-buahan di seluruh wilayah Kabupaten Kulon Progo karena buah-buahan merupakan salah satu komoditas yang sangat strategis dan mempunyai nilai ekonomis tinggi untuk dikembangkan, hal inilah yang melatar belakangi pemerintah Kabupaten Kulon Progo mencanangkan Gerakan Tanam (Gertam) Buah di seluruh Kapanewon di Kulon Progo. Untuk Kapanewon Wates kegiatan Gerakan Tanam Buah ini di pusatkan di Demplot Kelompok Tani Ngesti Utama 2 Padukuhan Dukuh Kalurahan Ngestiharjo pada hari Selasa (28 Desember 2021). Hadir dalam kegiatan tersebut Ir. Tri Hidayatun dari Dinas Pertanian dan Pangan Kulon Progo, Intar Isnaini, S.P koordinator BPP Kapanewon Wates, Dinda Nurlestari, S.Tr.P kepala POPT Kapanewon Wates, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kalurahan Ngestiharjo, Yuli Indriyatna, STP selaku PLH Panewu Wates, Pamong Kalurahan Ngestiharjo, Ketua Gapoktan Ngestiraharjo Kalurahan Ngestiharjo, dan wakil dari Kelompok Tani dan Kelompok Wanita Tani dyang ada di Kalurahan Ngestiharjo.

Dalam sambutannya PLH Panewu Wates menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah dalam rangka menggelorakan kegiatan menanam buah di kalangan warga masyarakat, dan berharap bahwa kegiatan ini tidak hanya cukup di demplot kelompok tani ini saja, tapi selanjutnya bisa diikuti oleh seluruh warga masyarakat di wilayahnya masing-masing, selain untuk memenuhi konsumsi keluarga dalam rangka pemenuhan gizi, nantinya bisa dikembangkan karena mempunyai nilai ekonomi yang tinggi yang akhirnya bisa menambah penghasilan keluarga. Di kesempatan selanjutnya Ir. Tri Hidayatun dari Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo menyampaikan sambutan dari Kepala Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Kulon Progo yang isinya banwa saat ini Kulon Progo mempunyai komoditas buah unggulan antara lain, Durian dengan luas tanam di tahun 2020 seluas 1.891 ha dengan produksi 4.847 ton, Kelengkeng seluas 168 ha dengan produksi 128 ton, Manggis seluas 557 ha dengan produksi 2.392 ton, komoditas tersebut menjadi unggulan komoditas buah di Kulon Progo.

Selanjutnya penanaman tanaman buah secara simbolis dilakukan oleh PLH Panewu Wates dilanjutkan oleh perwakilan dari Dinas Pertanian dan Pangan Kulon progo, Kapolsek Wates, Danramil Wates yang diwakili oleh Babinsa Ngestiharjo, perwakilan BPP Wates, Lurah Ngestiharjo yang diwakili oleh Carik Ngestiharjo dan Pengurus Gapoktan Ngestiraharjo Ngestiharjo.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image [ Ganti gambar ]
  Isikan kode di gambar
 


Wilayah Kalurahan

Aparatur Kalurahan

Sinergi Program

Agenda

Statistik Penduduk

Komentar Terbaru

Info Media Sosial

Lokasi Kantor Kalurahan


Alamat : Ngentak,Ngestiharjo,Wates, Kulon Progo
Kalurahan : NGESTIHARJO
Kapanewon : Wates
Kabupaten : KULON PROGO
Kodepos : 55611
Telepon :
Email : pemdes.ngestiharjo@gmail.com

Statistik Pengunjung

  • Hari ini:61
    Kemarin:204
    Total Pengunjung:215.704
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.144.96.159
    Browser:Mozilla 5.0

Arsip Artikel

05 Maret 2019 | 40.095 Kali
Pemerintah desa
05 Maret 2019 | 40.027 Kali
Profil
05 Maret 2019 | 40.027 Kali
Data Desa
05 Juli 2019 | 39.999 Kali
Permohonan Informasi
05 Maret 2019 | 39.990 Kali
Profil Wilayah Desa
22 Januari 2019 | 39.973 Kali
Visi Misi
05 Maret 2019 | 39.961 Kali
Sejarah Desa

Statistik SID